SANKSI.ID, BATANG HARI,- Diduga satu unit mobil membawa minyak terperosok ke semak – semak tepatnya di jalan lintas belakang Perumnas – Sridadi.
Adapun lokasi tepatnya berada tidak jauh dari jembatan besi yang berada di dekat gerbang Eks MTQ, kelurahan Muara Bulian, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batang Hari, Provinsi Jambi. Sabtu (05/10/2024).
Dari informasi yang didapat terperosoknya mobil membawa minyak tersebut, dikarenakan stir kendaraan bermasalah, sehingga mobil tidak dapat dikendalikan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Mobil membawa BBM solar tersebut dari arah jambi menuju arah Sungai Rengas Kecamatan Muaro Sebo Ulu. Tak hanya itu, mobil berwarna silver dengan plat nomor BH 1495 NT diduga membawa minyak berjenis solar dengan kapasitas berkisar dua (2) ton.
Pantauan media ini dilapangan, tampak posisi mobil yang terperosok ke semak tersebut dengan posisi bagian belakang ke semak – semak, dan bagian depan menghadapi ke jalan.
Hingga berita ini diterbitkan mobil tersebut sedang dilakukan penarikan keluar dari semak yang dibantu oleh mobil perbaikan lampu dari dinas perjam dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.(**)