SANKSI.ID, BATANG HARI,- Jalan Kabupaten Batang Hari yang menghubungkan antara Desa Bajubang Laut, desa Sungai Baung, desa Aro, desa Singoan dan desa Olak kecamatan Muara Bulian terancam hancur.
Pasalnya, jalan yang telah diperbaiki beberapa tahun lalu telah dilalui oleh kendaraan yang bermuatan diatas kapasitas jalan tersebut.
Berdasarkan pantauan rekan media ini pada Jum’at 11/10/2024, truk kontainer yang diduga membawa bahan untuk PT Superhome yang berada di desa Bajubang Laut menyebabkan kemacetan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dari situlah di ketahui bahwa pihak perusahaan ternyata membawa bahan baku untuk PT menggunakan mobil kontainer yang melebihi tonase yang di tetapkan yakni hanya 5 Ton.
Salah seorang warga Bajubang Laut yang enggan namanya di tuliskan menyayangkan jika ternyata ada mobil kontainer yang masuk desa,” inikan jalan masuk desa, kenapa ada mobil yang begitu besar bisa masuk, kalau seperti ini jalan akan hancur, dan masyarakat akan sangat di rugikan,” ucapnya.
Dikatakan masyarakat, sebaiknya tim dari dinas perhubungan dan satuan lalulintas polres Batanghari harus segera menindaklanjuti persoalan tersebut.
” kami meminta kepada Dinas Perhubungan dan Satlantas Polres Batang Hari untuk menindaklanjuti kejadian ini, jika tidak jalan yang sudah di bangun oleh pemerintah Batanghari akan segera rusak dan dinikmati oleh perusahaan saja,” tutupnya.