Penghargaan Media Berprestasi,  Regional 2 Jambi dan Media Jambi Mengokohkan Sinergi Melalui Acara Team Building

- Redaksi

Rabu, 24 Juli 2024 - 15:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANKSI.ID, JAMBI,- PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Jambi menggelar acara Team Building bersama rekan-rekan media dari berbagai platform di Provinsi Jambi.

Acara yang berlangsung di Rumah Dinas General Manager PT Pelindo 2 Jambi, Jl. Imam Bonjol, Telanaipura, Kota Jambi pada hari Rabu, 24 Juli 2024, dimulai pukul 07.00 WIB hingga 12.00 WIB, bertujuan untuk memperkuat sinergi dan hubungan baik antara Pelindo 2 Jambi dengan media lokal.

Ahmad Fahmi, General Manager PT Pelindo 2 Jambi, mengungkapkan kebahagiaannya atas kehadiran serta kontribusi positif yang diberikan oleh media dalam menyebarkan informasi mengenai kegiatan Pelindo 2 Jambi kepada masyarakat.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara ini menjadi ajang untuk meningkatkan kerjasama yang lebih erat dan memperdalam pemahaman antara pihak pelabuhan dengan rekan-rekan media.

“Peran media sangat penting dalam menyampaikan informasi yang objektif dan konstruktif kepada masyarakat. Acara ini bukan sekadar pertemuan formal, tetapi juga sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kekompakan antara kami,” ujar Ahmad Fahmi.

Acara “Sinergi Bersama Media Jambi” ini juga menyertakan berbagai permainan atraktif untuk mempererat kekompakan antara media dengan jajaran Pelindo 2 Jambi. Ahmad Fahmi berharap acara ini tidak hanya memperkuat hubungan dengan media utama, tetapi juga dengan anak-anak perusahaan Pelindo di Jambi.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran rekan-rekan media hari ini. Semoga acara ini tidak hanya mempererat sinergi dan tali silaturahmi, tetapi juga memberikan masukan yang konstruktif bagi kami,” tambahnya.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Jambi, Irwansyah, menyambut baik inisiatif Pelindo 2 Jambi dalam memperkuat hubungan dengan media lokal.

“Sinergi yang terjalin hari ini tidak hanya memperkuat kolaborasi, tetapi juga meningkatkan kualitas informasi yang disampaikan kepada masyarakat,” ucap Irwansyah.

Acara ditutup dengan makan siang bersama, diikuti dengan pembagian hadiah untuk juara dalam berbagai permainan team building.

Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada media yang paling aktif dan produktif dalam mempublikasikan berita tentang Pelindo 2 Jambi.

Semoga sinergi yang terjalin antara Pelindo 2 Jambi dan media lokal akan berkelanjutan, mendukung pembangunan dan perkembangan yang lebih baik di Provinsi Jambi.

Akomentar Anda Terkait Artikel Ini?

Berita Terkait

Lonjakan Penumpang di Terminal Alam Barajo Alami Peningkatan saat Nataru, BPTD Jambi Berikan Kenyamanan
Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Komandan Korem 042/Gapu ke Denhubrem 042/Gapu
Tiga UPT Kemenkumham Jambi Raih Predikat WBK
PetroChina Serahkan 18 Program Pemberdayaan Masyarakat ke Pemkab Tanjab Timur
Pilkada 2024, Fadhil-Bakhtiar Patahkan Mitos Politik di Batang Hari 
Ini Hasil Tindaklanjut Bawaslu Batang Hari Terkait Dua Laporan Dugaan Pelanggaran Pemilihan 
Pengacara Siswa SMPN di Kota Jambi Korban Pelecehan Seksual Datangi Polda Jambi
Perayaan Ulang Tahun Ke 10 Rumah Kito Resort Hotel Jambi By Waringin, Terus Berkomitmen Memberikan Pelayanan Berkualitas

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 13:25 WIB

Terhimpit dan Menjerit, Dokter Gigi Berhasil Pertahankan Anaknya

Jumat, 17 Januari 2025 - 21:10 WIB

Cuaca Ektrim, Polairud Polda Jambi Ingatan Nelayan dan Jasa Transportasi Air Untuk Pertimbangkan Melaut

Jumat, 17 Januari 2025 - 21:05 WIB

Ketua DPRD Hafiz Fattah Pimpin Rapat bersama Asosiasi Honorer se-Provinsi  Jambi

Kamis, 16 Januari 2025 - 19:43 WIB

Tiba di Mapolres Kerinci, AKBP Arya Tesa Brahmana Disambut Tarian dan Tradisi Pedang Pora

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:30 WIB

Komisi I DPRD Jambi Bersama Satpol PP dan Damkar Provinsi Jambi Study Banding ke Satpol PP Sumsel

Selasa, 14 Januari 2025 - 16:07 WIB

Kapolres AKBP Handoyo Yudhy Sentosa Bersama AKBP Singgih Hermawan Pimpin Apel Parawel and Welcome Parade

Selasa, 14 Januari 2025 - 11:55 WIB

Sekertaris Komisi III DPRD Provinsi Jambi, Sambut Kunjungan Belajar SMA N 4 Kota Jambi

Selasa, 14 Januari 2025 - 10:02 WIB

LPKNI Soroti Produk Israel Yang Masuk ke Pusat Pembelanjaan di Jambi

Berita Terbaru